Abstract
Minyak dan Lemak merupakan salah satu parameter baku mutu air limbah yang tergolong berbahaya untuk kehidupan akuatik ataupun manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penurunan kadar minyak dan lemak limbah cair domestik setelah perlakuan dengan metode biofilter aerob. Jenis penelitian ini adalah True Experiment dengan populasi sebanyak 630 liter yang terdiri dari air bersih sebanyak 210 liter, dan limbah cair domestik sebanyak 420 dan sampel sebanyak 420 liter. Analisis data dilakukan secara Paired Sampel T-Test. Berdasarkan hasil penelitian terdapat perbedaan penurunan kadar minyak dan lemak pada kelompok kontrol yaitu 0,73 dengan standar deviasi 0,15 dan pada kelompok perlakuan 3,76 dengan standar deviasi 0,37. Hasil uji t-test didapatkan hasil 0,003 yang berarti ada perbedaan signifikan karena nilai p = < 0,05. Penelitian ini dapat dijadikan acuan dalam mendesain dan membuat alat pengolahan air air limbah domestik agar air limbah tidak mencemari lingkungan dan tidak memberikan dampak bagi Kesehatan manusia.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Similar Papers
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.