Abstract

<p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar Bahasa Jawa materi aksara Jawa siswa kelas III di SD Negeri 1 Karanggadung tahun ajaran 2022/2023 melalui model kooperatif tipe <em>make a match </em>dan multimedia. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif yang dilakukan dalam tiga siklus dan lima pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes dengan validitas data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Analisis data dilaksanakan melalui reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa persentase rata-rata ketuntasan siswa setiap siklus selalu meningkat, yaitu 70,45% pada siklus I, 79,54% pada siklus II, dan 86,36% pada siklus III. Hasil belajar Aksara Jawa meningkat karena adanya perubahan tingkah laku secara posistif pada setiap siklus dari guru dan siswa. Kesimpulan penelitian ini yaitu model kooperatif tipe <em>make a match </em>dengan multimedia dapat meningkatkan hasil belajar bahasa Jawa materi aksara Jawa pada siswa kelas III SD Negeri 1 Karanggadung tahun ajaran 2022/2023.</p>

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call