Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar fisika siswa kelas X IPA SMA N 1 Ambalawi. Metode penelitian kuantitatif. Media yang digunakan dalam penelitian ini adalah media pembelajaran fisika berbasis multimedia interaktif terintegrasi dengan LKS pokok bahasan Hukum Newton tentang gerak. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar Fisika sebelum diajar dengan menggunakan media pembelajaran (pretest) pada materi Pokok Bahasan Hukum Newton Tentang Gerak didapatkan banyak yang tidak tuntas yaitu pada kelas X MIPA 4 dan X MIPA 1 terdapat 19 peserta didik dengan presentase sedangkan hanya 6 peserta didik yang tuntas atau sebanyak 24 %, setelah diberikan treatment melalui penerapan media pembelajaran Fisika Berbasis Multimedia Terintegrasi dengan LKS hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan yaitu pada kelas X MIPA 1 ada 20 peserta didik yang tuntas atau sebanyak 80 %, sedangkan yang tidak tuntas 5 peserta didik atau sebanyak 20%, untuk kelas X MIPA 4 ada 18 peserta didik atau 72% kategori tuntas dan 7 peserta didik yang tidak tuntas atau sebanyak 28%. Sehingga dapat disimpulkan penerapan media pembelajaran fisika berbasis multimedia yang terintegrasi dengan LKS dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call