Abstract

ABSTRAK
 Kemajuan teknologi dan informasi yang begitu cepat, menjadi tantangan perkembangan perpustakaan saat ini. UNESCO dalam penelitiannya menyebutkan bahwa indeks minat baca Masyarakat Indonesia memprihatin­kan hanya 0,001%, ini artinya bahwa dari seribu masyarakat Indonesia, yang memiliki minat baca hanya satu orang (Liputan6.com, 2017). Agar perpustakaan diminati masyarakat di era teknologi saat ini, perlu melakukan berbagai inovasi yang salah satunya dalam kegiatan promosi sehingga masyarakat mengetahui dan mengenal layanan yang ada di perpustakaan dan pada akhirnya memanfaatkannya. Pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi perpusda Kabupaten Belitung Timur menjadi sangat penting, karena masyarakat saat ini kesehariannya tidak terlepas dengan pemanfaatan internet sebagai sarana informasi dan komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi perpusda di Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Belitung Timur. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan menggambarkan objek penelitian berdasarkan fakta di lapangan dan memakai informan sebagai sumber data dengan melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, menunjukan bahwa pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi oleh perpusda Kabupaten Belitung Timur hasilnya mencakup empat hal yaitu: website, jejaring sosial (facebook dan instagram) serta YouTube.
 Kata kunci: media sosial, promosi, perpustakaan umum daerah

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call