Abstract

Stroberi merupakan salah satu buah dengan nilai ekonomi yang tinggi serta memiliki banyak manfaat, selain dapat dijual secara langsung buah stroberi juga dapat dijadikan sebagai destinasi wisata, salah satunya wisata petik stroberi yang berada di Desa Pandanrejo, Batu. Di tangan ibu-ibu Kelompok Wanita Tani (KWT) Melati Putri buah stroberi di sulap menjadi berbagai olahan pangan. Melalui riset yang mendalam, tim MBKM Membangun Desa membuat inovasi pembuatan olahan pangan baru berbahan dasar stroberi. Pada tanggal 24 November 2021 tim MBKM Membangun Desa dibantu dua orang instruktur masak melaksanakan kegiatan demonstrasi pembuatan olahan pangan baru secara langsung yang diikuti oleh Ibu-Ibu Kelompok Wanita Tani (KWT) Melati Putri Desa Pandanrejo. Adapun hasil dari kegiatan demonstrasi yakni berupa olahan pie susu stroberi. Harapannya dengan dilaksanakannya prorgam ini masyarakat bisa terus mengembangkan inovasi-inovasi baru terutama terkait pemanfaatan buah stroberi yang merupakan produk unggulan dari Desa Pandanrejo, namun tidak menutup kemungkinan bagi masyarakat untuk mengolah produk dari bahan dasar yang lain.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call