Abstract

Kegiatan ini menargetkan peningkatan keterampilan akuntansi dan pembukuan sederhana menggunakan aplikasi excel for accounting untuk menyusun laporan harga pokok produksi dan menyusun laporan keuangan sederhana UMKM "Sala Lauak Kito". Lokasi mitra beralamat di Jl. Rambai Gang 2 No. 10 Purus Baru, Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh kondisi mitra dimana masih kurangnya pengetahuan dan keterampilan pemilik dan pengelola dalam hal akuntansi, dan pembukuan hingga menyusun laporan keuangan perusahaan. Pelaksanaannya bertujuan membangun sistem pembukuan berbasis aplikasi excel. Dengan penerapan hasil pelatihan ini diharapkan nantinya usaha mempunyai kegiatan pembukan yang baik dan pembuatan laporan keuangan setiap periode. Mitra mendapatkan pengetahuan, dan peningkatan keterampilan dan kemampuan melalui pelatihan dan pendampingan. Pelaksana kegiatan memiliki kepakaran di bidangnya. Kegiatan dilaksanakan hingga tanggal 16 Oktober 2023. Jasa yang diberikan berupa pelatihan, bimbingan teknis dan pendampingan pengelolaan keuangan, pembukuan dan penyusunan laporan keuangan. Hasil yang diperoleh selama pelatihan telah mampu menghasilkan perhitungan harga pokok produksi dan penyusunan laporan keuangan melalui siklus akuntansi berbasis excel. Luaran yang dicapai dari kegiatan ini berupa publikasi artikel di jurnal pengabdian kepada masyarakat, publikasi berita pada media massa cetak dan luaran lainnya seperti video kegiatan dan lain sebagainya.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.