Abstract

Perkembangan bidang teknologi informasi di dunia pada saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat, terutama di bidang mobile phone sehingga memudahkan masyarakat dalam mendapatkan suatu informasi melalui smartphone. Pada dunai pendidikan penggunaan smartphone dapat membantu siswa dalam proses pembelajaran dengan hadirnya teknologi Augmented Reality (AR) sebagai media pembelajaran. Namun Guru-guru di UPTD SDN 72 Pakalu II belum mengenal Augmneted Reality sehingga tidak mempunyai keterampilan pembuatan Augmented Reality sebagai alternatif media pembelajaran. Oleh karena itu diperlukannya pelatihan teknologi berbasis Augmented Reality (AR) untuk pembuatan media pembelajaran. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mempunyai tujuan yaitu guru dapat mengenali dan memahami Augmented Reality (AR) serta mempunyai keterampilan membuat media pembelajaran. Pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan pendekatan monologis dan dialogis. Kegiatan pelatihan diikuti oleh 15 peserta guru-guru produktif di UPTD SDN 72 Pakalu II. Setelah dilakukan pelatihan, sebanyak 90% guru-guru produktif UPTD SDN 72 Pakalu II telah mengalami peningkatan keterampilan sehingga sudah mengetahui dan memahami tentang Augmented Reality (AR) dan cara pembuatan Augmented Reality (AR) sebagai alternatif media pembelajaran di dalam proses belajar mengajar.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call