Abstract

Masalah yang dihadapi guru KKG Gugus Drupadi dalam pembelajaran saat ini adalah masih mendominasinya pembelajaran konvensional, rendahnya kompetensi guru dalam penguasaan teknologi informasi, serta minimnya penggunaan media pembelajaran berbasis IT terutama yang cocok untuk mengakomodir keragaman karakteristik dan kebutuhan belajar siswa (pembelajaran berdiferensiasi). Kondisi tersebut dilatarbelakangi oleh beberapa hal antara lain yaitu (1) rendahnya semangat dan kesadaran guru dalam melakukan inovasi pembelajaran berbasis IT, (2) sebagian besar guru sudah nyaman dengan pembelajaran teacher centered, (3) belum terbiasa mengimplementasikan pembelajaran yang mengakomodir keragaman learning profile siswa, (4) masih terbatasnya kegiatan pelatihan dan workshop bagi guru. Masalah tersebut dapat diatasi salah satunya dengan memfasilitasi kegiatan pelatihan dan pendampingan berbasis flipped workshop, di mana peserta diberikan kesempatan untuk memperlajari materi dan melaksanakan asesmen diagnostik terlebih dahulu.. Kegiatan utama pengabdian tersebut meliputi aktivitas sebagai berikut (1) sebelum pelatihan, peserta belajar secara mandiri melalui LMS dan melakukan asesmen diagnostik siswa serta mengisi form pretest (2) pelatihan, praktik, dan pendampingan secara luring mengenai pemanfaatan media pembelajaran berbasis Fun Artificial Intelligence (AI), Virtual Reality (VR), dan Augmented Reality (AR) yang mendukung pembelajaran berdiferensiasi, (3) penugasan dan pendampingan, (4) postest dan evaluasi, untuk melihat hasil praktik yang telah dilakukan oleh peserta. Adapun hasil dari kegiatan pegabdian yang dilaksanakan pada 2-12 Agustus 2023 tersebut yaitu (1) wawasan pengetahuan tentang pentingnya pemahaman dan penerapan pembelajaran berdiferensiasi pada guru di KKG Gugus Dupradi Kecamatan Gunungpati Kota Semarang meningkat, (2) peserta mendapatkan tambahan keterampilan dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis fun AI, AR, dan VR untuk mendukung pembelajaran berdiferensiasi di sekolah, (3) peserta workhsop merasa puas dengan penyelenggaraan kegiatan pengabdian tersebut.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call