Abstract

Pendidikan adalah salah satu bidang yang menjadi perhatian Mohammad Hatta, sebelum dan lebih-lebih setelah Indonesia merdeka. Tulisan ini ingin mengetahui bagaimana konsep pendidikan Mohammad Hatta terutama tentang tujuan pendidikan, pendidikan karakter, dan kebudayaan Indonesia? Tulisan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan kajian pustaka (library research). Tulisan karya Mohammad Hatta dan penulis lain yang relevan digunakan sebagai sumber data untuk dikaji dan dianalisis. Hasil kajian diketahui bahwa konsep pendidikan Mohammad Hatta sangat serius, mendalam, dan holistik. Di antara konsep pendidikan yang dikaji adalah tentang tujuan pendidikan, pendidikan karakter, dan kebudayaan Indonesia. Pendidikan yang mendidik karakter, akhlak, moril bagi Mohammad Hatta harus dijadikan tujuan utama dibandingkan pengajaran yang menguatamakan pengetahuan. Pendidikan karakter lebih penting dibandingkan kecerdasan. Kecerdasan akan tumbuh subur di tangan orang yang berkarakter. Kebudayaan Indonesia harus berdasarkan nilai-nilai agama.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.