Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan kemampuan sintesis oleh siswa SMP berdasarkan self-esteem pada materi Bangun Ruang Sisi Datar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan subjek penelitian diambil sebanyak 3 siswa masing-masing dengan kategori rendah, sedang, dan tinggi dari hasil analisis angket self-esteem yang selanjutnya akan dideskripsikan. Seluruh instrumen yang digunakan sebelum diberikan melalui proses analisis validasi, reliabilitas, daya pembeda dan indeks kesukaran. Seluruh instrumen yang digunakan sebelum diberikan melalui proses analisis validasi, reliabilitas, daya pembeda dan indeks kesukaran. Hasil tersebut kemudian dapat dianalisis menggunakan tahapan reduksi menyajikan, dan mengambil kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa dengan kategori self-esteem tinggi pada kemampuan sintesisnya, yaitu mampu merumuskan masalah, merencanakan masalah dan memproduksikan masalah dengan baik dan benar. Siswa dengan kategori self-esteem sedang pada kemampuan sintesisnya, yaitu hanya mampu merumuskan dan merencanakan masalah, sedangkan pada tahap memproduksi masalah secara matematis siswa belum dapat menguasainya. Siswa dengan kategori self-esteem rendah pada kemampuan sintesinya yaitu mampu merencanakan masalah dengan baik, namun tidak dapat merumuskan dan memproduksikan masalah.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.