Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melakukan tinjauan atas implementasi perencanaan laba dengan menggunakan analisis Cost Volume Profit (CVP) pada UMKM. Perencanaan laba berpengaruh positif terhadap pencapaian laba operasi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan objek UMKM Take One Thai Tea. UMKM Take One Thai Tea melakukan pembukuan sederhana dengan basis kas dan belum pernah menyusun laporan keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan analisis CVP, UMKM dapat menentukan target penjualan dalam rupiah maupun unit sehingga dapat dijadikan indikator kinerja bagi pegawainya dan juga sebagai dasar pemberian bonus yang dapat memotivasi pegawai. Selain itu, UMKM dapat memahami informasi biaya yang dikeluarkan dengan lebih detil sehingga memudahkan dalam pengendalian biaya.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call