Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui fenomena model pembelajaran inovatif flipped classroom selama masa bencana banjir di SDN Tumbang Rungan, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Dengan pendekatan kualitatif, data dikumpulkan melalui studi literatur, observasi, wawancara, dokumentasi, dan analisis hasil temuan baru yang berkaitan dengan pembelajaran model flipped classroom di SD Tumbang Rungan. Temuan penelitian ini adalah sebagai berikut: pertama, murid SD dapat belajar secara inovatif dari bahan ajar digital; kedua, terdapat kolaborasi yang baik antara guru dan murid dalam menghadapi tantangan di era digitalisasi; ketiga, melalui pelatihan dan kegiatan kelompok kerja, guru, kepala sekolah, dan sebagian guru telah mempersiapkan diri menghadapi tantangan dan mencari solusi menggunakan model pembelajaran yang tepat untuk menghadapi masalah bencana alam; keempat, kendala yang dihadapi antara lain: (1) fasilitas pembelajaran bagi siswa sebagian sudah terpenuhi, namun kondisi alam yang kurang mendukung menjadi tantangan; (2) sebagian guru kurang termotivasi untuk belajar karena faktor usia; (3) dukungan dari orang tua belum maksimal.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Similar Papers
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.