Abstract

Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Perkantoran penting untuk diterapkan karena kantor memiliki potensi bahaya dan risiko. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi aspek-aspek Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Perkantoran di instansi X. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, yaitu mengumpulkan data melalui observasi, analisis dokumen dan wawancara terkait aspek-aspek K3 Perkantoran yaitu Aspek Kebijakan, Keselamatan, Kesehatan, Ergonomi, dan Lingkungan Kerja. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan metode triangulasi yaitu membandingkan data hasil observasi dan wawancara dengan standar K3 Perkantoran, serta hasil observasi dibandingkan dengan wawancara dan dokumen yang berkaitan. Data dianalisis melalui tiga tahap, yaitu data reduction, data display, conclusion-drawing, dan dilakukan membercheck. Berdasarkan hasil penelitian bahwa sosialisasi dan penerapan mengenai aspek K3 di instansi X masih belum optimal. Aspek kebijakan terkait K3 yaitu masih pada tahap draft dan belum diterapkan sepenuhnya. Aspek keselamatan, di mana belum dilakukannya pengujian dan pemeliharaan secara berkala terhadap alarm kebakaran dan instalasi penangkal petir.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call