Abstract

According to the World Health Organization (WHO), the genesis of gastritis in the world is around 1.8-2.1 million of the population each year, in the UK (22%), China (31%), Japan (14.5), Canada (35%). %), and France (29.5%). While in Southeast Asia around 586,635 of the population each year. The percentage of gastritis in Indonesia is quite high with a prevalence of 274,396 cases. Based on a preliminary study conducted at Aisyah University of Pringsewu with interviews with 10 students, 70% suffer signs of gastritis. The research objective was to determine the correlation between knowledge and stress levels with gastritis prevention behavior on nursing students of regular at Aisyah University of Pringsewu 2021. The research design used was a cross sectional approach. The sampling technique used Simple Random Sampling. The sample were 86 respondents used the Gamma statistical test. The results of the correlation of knowledge with gastritis prevention behavior on students at Aisyah University of Pringsewu can be seen that 78.3% of students with good knowledge are 23 people (26.7%), with p value = 0.409. The correlation between student stress levels and gastritis prevention behavior in students at Aisyah University of Pringsewu can be seen by 5 people (83.3%), with p value = 0.018. So it can be concluded that there is no correlation between knowledge and behavior to prevent gastritis and there is a correlation between stress levels and gastritis prevention behavior. It is expected that the community, especially students, can be better to regulate their diet and avoid excessive thoughts. Abstrak: Menurut World Health Organization (WHO), insiden gastritis di dunia sekitar 1,8-2,1 juta dari jumlah penduduk setiap tahunnya, di Inggris (22%), China (31%), Jepang (14,5), Kanada (35%), dan Perancis (29,5%). Sedangkan di Asia tenggara sekitar 586.635 dari jumlah penduduk setiap tahunnya. Presentase dari angka kejadian gastritis di indonesia cukup tinggi dengan prevalensi 274,396 kasus. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan di Universitas Aisyah Pringsewu dengan wawancara pada 10 mahasiswa didapatkan 70% mengalami tanda-tanda gastritis. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan tingkat stress dengan perilaku pencegahan gastritis pada mahasiswa prodi keperawatan regular di Universitas Aisyah Pringsewu tahun 2021. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan cross sectional. Dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Sejumlah sampel 86 responden dengan menggunakan uji statistik Gamma . Hasil hubungan pengetahuan dengan perilaku pencegahan gastritis pada mahasiswa di Universitas Aisyah Pringsewu dapat diketahui bahwa 78,3% mahasiswa dengan pengetahuan baik yaitu sebesar 23 orang (26,7%), dengan p value =0,409. Hubungan tingkat stress mahasiswa terhadap perilaku pencegahan gastritis pada mahasiswa di Universitas Aisyah Pringsewu dapat diketahui sebesar 5 orang (83,3%), dengan p value =0,018. Sehingga dapat di simpulkan tidak ada hubungan pengetahuan dengan perilaku pencegehan gastritis dan ada hubungan tingkat stress dengan perilaku pencegahan gastritis. Diharapkan pada masyarakat khususnya bagi mahasiswa dapat lebih mengatur pola makan dan hindari beban fikiran yang berlebihan.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call