Abstract

Kelurahan Pasar Gunung Tua memiliki luas kawasan kumuh sebesar 55,64 Ha. Luasnya kawasan kumuh ini dapat menyebabkan masalah serius dalam bidang kesehatan, lingkungan, dan sosial ekonomi. Kondisi sosial ekonomi penghuni permukiman kumuh pada umumnya buruk karena kurangnya keterampilan fungsional, pendidikan yang tidak layak dan sumber pendapatan yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menilai tingkat kekumuhan berdasarkan struktur bangunan rumah di Kelurahan Pasar Gunung Tua, dan mengidentifikasi faktor-faktor yang berperan dalam munculnya kekumuhan rumah di Kelurahan Pasar Gunung Tua, Kabupaten Padang Lawas Utara. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis statistik deskriptif. Pengambilan sampel terhadap masing-masing lingkungan menggunakan metode Proporsional Stratified Random Sampling, sedangkan teknik sampling yang digunakan untuk penilaian pada rumah menggunakan Random Sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis skoring, crosstab, dan uji chi-square dengan menggunakan perangkat lunak SPSS. Berdasarkan analisis skoring penilaian kondisi rumah, terdapat variasi tingkat kekumuhan yaitu tingkat kumuh berat. Adapun variabel yang menentukan kekumuhan rumah dengan menggunakan uji chi-square menunjukkan bahwa pembeda utama berkaitan dengan faktor sosial ekonomi, yaitu tingkat pendidikan, pekerjaan, dan tingkat pendapatan penduduk di Kelurahan Pasar Gunung Tua

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call