Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah siswa masih banyak yang belum bisa memutuskan arah karier mereka karena para siswa mengaku kurangnya wawasan dan informasi tentang karier yang mereka dapatkan sehingga mereka masih binggung antara memilih melanjutkan ke SMA/MA/SMK karena belum mengetahui secara jelas mengenai profil sekolah menengah yang akan mereka pilih. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan tingkat pemilihan pendidikan lanjutan siswa sebelum dan sesudah diberikan layanan informasi bidang karier. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian experimen dengan metode deskriptif. Instrumen penelitian adalah Angket. Hasil penelitian: (1) Berdasarkan hasil pengolahan angket dapat diketahui bahwa ada perbedaan antara tingkat pemilihan pendidikan lanjutan sebelum dan sesudah diberikan layanan informasi bidang karier, (2) Skor rata-rata tingkat pemilihan pendidikan lanjutan siswa selbelum diberi layanan sebesar 51,39, sedangkan setelah diberi layanan meningkat dengan skor rata-rata sebesar 64,26. (3) Berdasarkan hasil perhitungan uji hipotesis dengan menggunakan Z Wilcoxon diperoleh nilai Zhitung = 5,31 selanjutnya dikonfirmasikan dengan nilai Ztabel = 1,60 pada taraf signifikan 5% ( = 0,05). Karena Zhitung > Ztabel, sehingga bisa dikatakan bahwa ada perbedaan antara tingkat pemilihan pendidikan lanjutan sebelum dan sesudah diberikan layanan informasi bidang karier. Simpulan: layanan informasi bidang karier efektif untuk meningkatkan tingkat pemilihan pendidikan lanjutan. Saran: Guru pembimbing hendaknya dapat memberikan layanan-layanan yang ada dalam kegiatan bimbingan konseling, khususnya layanan informasi bidang karier dalam upaya untuk membantu siswa dalam meningkatkan minat melanjutkan studinya.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call