Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh motivasi kerja, disiplin kerja, dan lingkungan kerja terhadap produktivitas karyawan PT Berjaya Makmur Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dimana objek yang digunakan merupakan para karyawan bagian staf teknik dan produksi serta staf pemasaran di PT Berjaya Makmur Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data dari primer yang digunakan bersama dengan pewawancara dan data dari sekunder yaitu sumber dari buku dan jurnal sambil mengamati hasil proses wawancara. Penelitian ini menggunakan rumus slovin untuk menentukan jumlah sampel. Adapun Jumlah pertanyaan survei yang dimasukkan dalam penelitian ini memiliki sekitar 100 tanggapan. Data diolah menggunakan software analisis data SPSS versi 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja produktivitas karyawan dipengaruhi oleh motivasi kerja, disiplin , dan lingkungan kerja secara bersamaan PT Berjaya Makmur Indonesia. Variabel yang lebih dominan berdampak terhadap produktivitas kerja adalah variabel motivasi kerja, hal ini ditunjukkan oleh koefisien regresi motivasi kerja yang lebih besar dibandingkan dengan koefisien regresi pada disiplin kerja dan lingkungan kerja.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Similar Papers
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.