Abstract

<p>Sasaran dari kegiatan ini adalah seluruh ibu-ibu PKK Desa Adikarso dengan metode pelaksanaan sosialisasi atau penyuluhan yang diawali dengan survei potensi tanaman TOGA dalam pemanfaatan tanaman sereh/serai menjadi minuman herbal inovasi di Desa Adikarso. Tujuan pemberdayaan masyarakat ini adalah meningkatkan pemahaman warga mengenai pemanfaatan tanaman TOGA menjadi minuman <em>lemongrass. </em>Kegiatan ini dimulai dengan melakukan sosialisasi, penyampaian materi, diskusi bersama, persiapan alat dan bahan, dilanjutkan dengan praktek langsung pembuatan minuman <em>lemongrass, </em>serta<em> </em>mencoba minuman <em>lemongrass </em>hasil praktek pelatihan oleh ibu-ibu PKK. Pemberdayaan ini melibatkan ibu-ibu PKK dan BPP Kecamatan Kebumen. Hasil dari pemberdayaan ini meliputi produk minuman <em>lemongrass </em>dan peningkatan pemahaman warga mengenai pemanfaatan tanaman TOGA. Pertama, tanaman TOGA yaitu tanaman sereh/serai dimanfaatkan menjadi minuman <em>lemongrass</em>. Kedua pemahaman warga terkait pengetahuan tentang tanaman TOGA dan pengetahuan tentang minuman <em>lemongrass. </em>Berdasarkan hasil tersebut, maka pemberdayaan masyarakat berdampak pada pemahaman warga terkait pemanfaatan tanaman toga menjadi produk minuman <em>lemongrass </em>yang dapat menjadi peluang ekonomi bagi warga Desa Adikarso.</p>

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call