Abstract

Kemajuan ICT (Information Communication and Technology) telah memberi pengaruh besar dalam aspek pendidikan. Salah satu pemanfaatan ICT dalam bidang pendidikan era digital adalah e-learning. Pada hasil penelitian sebelumnya, e-learning memiliki banyak kemudahan dalam proses pembelajaran, dianalisis dari perspektif mahasiswa dan dosen. Moodle merupakan platform e-learning yang paling populer karena memiliki banyak fitur yang memudahkan pengguna dalam mengakses pembelajaran jarak jauh. Pada salah satu universitas swasta di kota Ponorogo, Indonesia, platform e-learning Moodle telah dimodifikasi dan dikembangkan sesuai dengan kebutuhan berbasis kurikulum perguruan tinggi bernama BEBAS UMPO. Platform ini telah mewadahi keseluruhan mata kuliah dan kelas sertifikasi online untuk mahasiswa selama 3 tahun terakhir. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemandirian belajar mahasiswa dalam implementasi teknologi pembelajaran di BEBAS UMPO, khususnya pada program sertifikasi Bahasa Inggris online (STAcEP). Metode mix methods digunakan sebagai metodologi penelitian dengan 3 instrumen penelitian yaitu wawancara, angket, dan observasi. Instrumen wawancara dan observasi divalidasi melalui studi pustaka, sementara angket diuji melalui uji validitas dan reliabilitas. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kemandirian belajar mahasiswa dalam kelas e-learning STAcEP tergolong dalam kategori “baik” dengan hasil kriteria peniliaian di interval 70%. Hasil ini didukung oleh hasil wawancara dan observasi yang mendalam. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat memperluas sampel yang diteliti tidak hanya satu fakultas saja agar data yang diperoleh hasil yang lebih valid dan dapat digeneralisir. Selain itu, fokus penelitian bisa diperluas dalam aspek usability dan user experience.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.