Abstract

Terumbu karang merupakan bagian penting dari laut tropis karena membentuk rumah bagi banyak biota laut, termasuk ikan karang. Ikan karang ialah organisme yang berasosiasi dengan terumbu karang sejak masa juvenil hingga dewasa. Perairan Desa Perlang yang terletak di Kabupaten Bangka Tengah merupakan kawasan konservasi dengan ekosistem pesisir dan digunakan sebagai wisata bahari. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kelimpahan dan keanekaragaman ikan karang di Perairan Desa Perlang Kabupaten Bangka Tengah. Pengumpulan data dilakukan pada bulan Mei 2023, dengan menggunakan metode Underwater Visual Census (UVC) untuk mengetahui kelimpahan dan keanekaragaman ikan karang, dan metode Underwater Photo Transect (UPT) untuk memperoleh persentase tutupan karang. Terdapat 58 jenis ikan karang yang terdapat dalam 17 famili dan 4.910 individu terdapat di perairan Desa Perlang. Kelimpahan ikan karang tergolong kurang melimpah (4.910 ind) dengan kisaran 0,42-5,46 ind/m². Rata-rata indeks keanekaragaman (H') ikan karang tergolong sedang (1,42), rata-rata indeks keseragaman (E) sedang (0,45), dan rata-rata indeks dominansi (C) sedang (0,43). Persentase tutupan karang hidup rata-rata yaitu 56,38% dengan kategori baik. Hasil analisis regresi linier menunjukkan terdapat korelasi positif kuat antara kelimpahan ikan karang dengan persentase karang hidup, dengan koefisien korelasi sebesar 0,68. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi persentase karang hidup maka semakin tinggi pula kelimpahan ikan karang.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call