Abstract

Abstract 
 
 
 
 
 Background/Problem Statement: This study aims to determine the relationship between the quality of library services and the image of the South Tangerang City DPKD Library in an effort to improve the services available in the library. Objectives: This study aims to determine the relationship of librarian performance in service, the relationship of information quality and information access, the relationship of library facilities and the quality of library services with the image of the library at the South Tangerang City DPKD Library. Method: This study used a quantitative approach with Pearson product moment correlation analysis. Result: The first hypothesis test conducted in this study shows that the affect of service dimension is significantly related to the library image, the resulting correlation coefficient of 0.542 is in the medium category. Furthermore, the results of the second hypothesis test show a significant relationship between the information control dimension and the library image, the correlation coefficient of 0.684 is in the medium category. The third hypothesis test results show a significant relationship between the library as place dimension and the library image, the correlation coefficient of 0.685 is in the medium high category. Conclusion: From some of the shortcomings of the description above, the author concludes that the quality of DPKD Library services is running quite effectively.
 
 
 
 
 
 Keywords: Library service quality; Library image; Public Library
 
 
 
 
 Abstrak 
 
 
 
 
 Latar Belakang/Permasalahan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas layanan perpustakaan dengan citra Perpustakaan DPKD Kota Tangerang Selatan dalam upaya peningkatan layanan yang tersedia di perpustakaan. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kinerja pustakawan dalam pelayanan, hubungan kualitas informasi dan akses informasi, hubungan sarana perpustakaan dan kualitas layanan perpustakaan dengan citra perpustakaan di Perpustakaan DPKD Kota Tangerang Selatan. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analisis korelasi Pearson product moment. Hasil: Uji hipotesis yang pertama dilakukan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dimensi affect of service berhubungan signifikan dengan citra perpustakaan, koefisien korelasi yang di hasilkan sebesar 0,542 berada dalam kategori sedang. Selanjutnya, hasil uji hipotesis kedua menunjukkan hubungan yang signifikan antara dimensi information control dengan citra perpustakaan, koefisien korelasi sebesar 0,684 berada dalam kategori sedang. Hasil uji hipotesis ketiga menunjukkan hubungan yang signifikan antara dimensi library as place dengan citra perpustakaan, koefisien korelasi sebesar 0,685 berada dalam kategori tinggi sedang. Kesimpulan: Dari beberapa kekurangan uraian diatas, penulis menyimpulkan bahwa kualitas layanan Perpustakaan DPKD berjalan cukup efektif.
 
 
 
 
 Kata kunci: Kualitas layanan perpustakaan; Citra perpustakaan; Perpustakaan umum
 
 
 

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call