Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga dan promosi terhadap keputusan pembelian konsumen di Sumber Makmur Kopi Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini merupakan konsumen yang melakukan pembelian di Sumber Makmur Kopi secara langsung. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 65 responden. Teknik sampel pada penelitian menggunakan tipe nonprobability sampling menggunakan metode accidental sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan kuesioner. Uji instrumen yang digunakan yaitu uji validitas dan uji reliabilitas. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dengan menggunakan uji T dan uji F. Hasil uji T menunjukkan bahwa harga dan promosi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen. hasil uji F menunjukkan bahwa harga dan promosi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.
 Kata Kunci: Harga, Promosi, dan Keputusan Pembelian

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call