Abstract

Pendahuluan / Tujuan Utama: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa perbedaan abnormal return dan trading volume activity sebelum Ramadan, selama Ramadan, dan sesudah Ramadan pada perusahaan LQ45 periode 2018 – 2019. Latar Belakang Masalah: Anomali Ramadan merupakan strategi yang bertentangan dengan pasar efisien, karena strategi ini dapat menghasilkan abnormal return dan tingginya trading volume activity di sekitar Ramadan yang dapat dimanfaatkan untuk pengambilan keputusan investasi. Kebaruan: Pelaku pasar modal tidak hanya melihat kinerja perusahaan dalam pengambilan keputusan investasi, namun juga melihat anomali pasar yang terjadi di sekitar Ramadan. Metode Penelitian: Sampel yang diambil dengan menggunakan purposive sampling sebanyak 37 perusahaan. Teknik analisis data dimulai dengan melakukan uji normalitas menggunakan Kolmogorov – Smirnov, transformasi data, kemudian melakukan uji hipotesis menggunakan uji paired t – test. Temuan / Hasil: (1) Terdapat perbedaan abnormal return sebelum Ramadan dengan selama Ramadan 2019, selama Ramadan dengan sesudah Ramadan 2019, dan selama Ramadan dengan sesudah Ramadan 2018. (2) Tidak terdapat perbedaan abnormal return pada sebelum Ramadan dengan sesudah Ramadan 2019, sebelum Ramadan dengan selama Ramadan 2018, dan sebelum Ramadan dengan sesudah Ramadan 2018. (3) Terdapat perbedaan trading volume activity sebelum Ramadan dengan selama Ramadan 2018, dan selama Ramadan dengan sesudah Ramadan 2018. (4)Tidak terdapat perbedaan trading volume activity sebelum Ramadan dengan selama Ramadan 2019, selama Ramadan dengan sesudah Ramadan 2019, sebelum Ramadan dengan sesudah Ramadan 2019, dan selama Ramadan dengan sesudah Ramadan 2018. Kesimpulan: Hasil penelitian yang berbeda menunjukkan bahwa reaksi abnormal return dan trading volume activity tidak konsisten terhadap peristiwa Ramadan.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call