Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi Perkembangan pendidikan tinggi di Indonesia pada era globalisasi, menuntut memberikan layanan terbaik. Perguruan tinggi di Indonesia harus bisa memberikan pelayanan terbaik jika ingin bersaing pada era globalisasi. Dosen sebagai pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentransformasikan, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui tridharma perguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada Masyarakat menempatkan dosen sebagai kunci utama dalam kegiatan di perguruan tinggi. Kualitas pendidikn tinggi tidak dapat dipisahkan dari kualitas dosennya. Demikian juga dengan kualitas dosen akan menetukan kualitas lulusan. Peran dosen sangat besar dalam mewujudkan sebuah perguruan tinggi yang berkualitas dan memiliki daya saing tinggi. Selain itu juga dengan memenuhi tridharma perguruan tinggi akan terbuka peluang dosen mengembangkan karirnya melalui Kenaikan jabatan akademik/pangkat dosen merupakan bagian tidak terpisahkan dari pengembangan karir dosen. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif berdasarkan kajian literatur atau riset kepustakaan. Hasil penelitian mengatakan bahwa dalam pengembangan dosen diperlukan strategi agar karir dosen dapat terus berkembang yang menjadikan para dosen lebih termotivasi melaksankankan tridharma perguruan tinggi. Sehingga kualitas pendidikan tinggi bisa tercapai.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call