Abstract

Keterampilan dan kemampuan membaca yang dimiliki oleh siswa mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap diri siswa dalam menentukan keberhasilan mengikuti proses pembelajaran. Siswa yang mampu membaca dengan baik dan cepat akan mencapai hasil belajar yang baik. Melihat pentingnya kemampuan dan keterampilan dalam membaca, sekolah harus mampu menumbuhkan budaya baca pada diri siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi kepala sekolah dalam menumbuhkan budaya baca siswa. Rumusan masalah adalah strategi apa yang dilakukan kepala sekolah dalam menumbuhkan budaya baca?. Penelitian ini menggunakan pendekatan diskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di SD No 131/IV Kota Jambi. Subyek penelitian adalah kepala sekolah dan guru.Teknik pengumpulan data melalui pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data, display data dan verifikasi data. Hasil penelitian strategi kepala sekolah dalam menumbuhkan budaya baca dilakukan dengan Pembiasaan, keteladanan, kerjasama, pemenuhan sarana dan prasarana serta adanya klinik membaca. Kesimpulan strategi yang dilakukan oleh kepala sekolah dapat menumbuhkan budaya baca bagi siswa.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call