Abstract

Film adalah bentuk karya seni berupa audio visual yang bertujuan untuk menghibur. Film bergenre komedi menjadi salah satu genre yang popular dikalangan masyarakat. Artikel ini membahas mise en scene dalam mendukung penciptaan humor pada film Milly & Mamet (Ini Bukan Cinta & Rangga). Film Milly & Mamet (Ini Bukan Cinta & Rangga) merupakan salah satu film bergenre komedi popular yang disutradarai oleh Ernest Prakasa. Film ini mengangkat cerita kehidupan Milly & Mamet yang penuh drama komedi dari segi cerita maupun karakternya. Film Milly & Mamet (Ini Bukan Cinta & Rangga) memliki selera humor yang berkualitas ditunjukkan melalui karakter pemain, dialog dan adegan-adegan yang menggelitik penonton. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian yaitu humor tercipta mengggunakan teknik-teknik penciptaan humor yang kemudian disampaikan secara verbal maupun visual. Aspek-aspek mise sen scene seperti setting, wardrobe, make up, dan pemain serta pergerakannya mampu menampilkan humor melalui visual sehingga membuktikan bahwa mise en scene memiliki peran dalam menciptakan humor pada film Milly & Mamet (Ini Bukan Cinta & Rangga).

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.