Abstract

Pembangunan sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu program prioritas Indonesia jangka waktu lima tahun kedepan. Sumber daya manusia yang unggul menjadi penentu kemajuan dan perubahan kearah yang lebih baik bagi suatu daerah, termasuk Provinsi Sumatera Utara. Untuk melihat kualitas SDM, ada beberapa indikator yang mempengaruhinya. Untuk itu penelitian tentang peningkatan kualitas SDM Sumatera Utara perlu dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis indikator sosial ekonomi yang terdiri dari kemiskinan, pengangguran, kesehatan, pendidikan, dan pendapatan terhadap IPM di Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan data cross section yang bersumber dari publikasi yang diterbitkan oleh Badan Pusat Statistik yang menggambarkan kondisi kabupaten kota di Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini adalah metode analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator kemiskinan, pengangguran, kesehatan, pendidikan, dan standar hidup layak memberikan pengaruh yang kuat yaitu sebesar 99,83 persen terhadap IPM, sedangkan 0,17 persen dipengaruhi variabel-variabel lain di luar model. Berdasarkan hasil pengujian secara simultan dan partial semua variabel kemiskinan, pengangguran, kesehatan, pendidikan dan pendapatan berpengaruh signifikan terhadap IPM di Sumatera Utara. Pencapaian peningkatan pembangunan manusia sebagai implementasi tujuan pembangunan berkelanjutan harus menjadi skala prioritas dalam penyusunan kebijakan dan perencanaan pembangunan daerah Provinsi Sumatera Utara khususnya pada aspek kesehatan, pendidikan, dan pendapatan masyarakat. Peningkatan pada aspek kesehatan, pendidikan dan pertumbuhan ekonomi akan mendorong pencapaian kualitas pembangunan manusia Sumatera Utara.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call