Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Tautan Silang STPP (Sodium Tripolyphospate) pada Pati Ganyong, Singkong dan Talas. Terhadap Kadar Pati, Amilosa, Swelling Power dan Solubiity Rancangan yang digunakan pada penelitian adalah rancangan acak kelompok faktorial dengan dua faktor perlakuan yaitu perlakuan A terdiri dari tiga taraf dan perlakuan B terdiri dari 4 taraf serta tiap perlakuan diulang tiga kali. Dua perlakuan terdiri dari jenis pati (A1= pati ganyong A2= pati singkong, A3= pati talas ) dan konsentrasi STPP (B0= 0%, B1= 0,5%, B2= 1%, B3= 1,5 %). Parameter yang diamati meliputi kadar pati, kadar amilosa, swelling power, solubility. Hasil analisis keragaman menunjukkan bahwa perbedaan jenis pati dan konsentrasi STPP berpengaruh nyata pada karakteristik pati. Karakteristik pati ganyong terbaik yaitu pada perlakuan A1B3, dengan kadar pati 80,15%, kadar amilosa 24,42%, swelling power 16,077 dan solubility 20,67% sedangkan karakteristik pati singkong terbaik yaitu pada perlakuan A2B3, dengan kadar pati 61,91%, kadar amilosa 23,85%, swelling power 17,157 dan solubility 24,37% kemudian karakteristik pati talas terbaik yaitu pada perlakuan A3B3, dengan kadar pati 67,75%, kadar amilosa 23,88 %, swelling power 14,823, solubility 21,97%.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.