Abstract

Penelitian ini berfokus pada dua tujuan. Pertama, penelitian ini mengestimasi efek pengeluaran per kapita terhadap angka kesakitan di kabupaten dan kota di Pulau Jawa. Kedua, penelitian ini mengestimasi efek dari belanja kesehatan alokasi anggaran dana kesehatan terhadap angka kesakitan di kabupaten dan kota di Pulau Jawa. Angka Kesakitan adalah persentase dari masyarakat yang sakit pada suatu daerah dan periode waktu tertentu. Penelitian ini menggunakan data cross section OLS. Penelitian ini menggunakan data cross section dari 113 kabupaten dan kota di Pulau Jawa pada tahun 2018. Penelitian ini menggunakan angka kesakitan sebagai variabel dependen, pengeluaran per kapita dan alokasi dana kesehatan sebagai variabel independen. Hasil dari penelitian ini menunjukan data cross section OLS mengestimasi pengeluaran per kapita mempunyai pengaruh yang negatif dan signifikan terhadap angka kesakitan. Data Cross section OLS mengestimasi alokasi dana kesehatan mempunyai pengaruh yang negatif.dan tidak signifikan terhadap angka kesakitan di kabupaten dan kota di pulau Jawa.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call