Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh luas pengungkapan corporate social responsibility, karakteristik eksekutif, kepemilikan keluarga, profitabilitas, corporate governance terhadap agresivitas pajak. Corporate governance yang diproksikan dengan kepemilikan institusional, ukuran dewan komisaris dan komite audit terhadap agresivitas pajak. Data penelitian menggunakan laporan keuangan tahunan perusahaan selama periode 2017-2021. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa luas pengungkapan corporate social responsibility dan ukuran dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap agresivitas pajak, sedangkan karakteristik eksekutif dan komisaris independen tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak, dan kepemilikan keluarga, profitabilitas dan komite audit berpengaruh positif terhadap agresivitas pajak.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call