Abstract

Era 4.0 mengakibatkan tumbuhnya teknologi informasi dengan pest. Perpustakaan harus mengikuti perkembangan teknologi demi menjaga eksistensi itu sendiri. Untuk mengikuti era revolusi industri, peneliti membuat inovasi satu sistem yang dapat menyajikan informasi lebih lanjut terkait koleksi yang ada pada perpustakaan. Sistem ini dikembangkan berbasis augmented reality yang berbasis pada website sehingga pemustaka hanya perlu mengakses website dan mengarahkan kamera pada marker yang sudah tersedia pada buku. Fitur fitur yang ada dalam sistem ini antara lain adalah resensi buku, mengunduh buku, memesan langsung pada siakad, dan membeli buku. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Rapid Application Development (RAD). Tahapan RAD pada penelitian ini adalah perancangan kebutuhan yang dilakukan dengan observasi pada perpustakaan dan website perpustakaan. Perencanaan pengguna yaitu pembuatan prototipe dan dilakukan evaluasi, konstruksi yaitu pembangunan aplikasi web, dan peralihan, yang dilakukan pengunggahan aplikasi kepada web untuk diakses secara umum dan dilakukan uji coba lapangan. Berdasarkan hasil uji coba lapangan, aplikasi mencapai persentase 86%. Sehingga dapat dikatakan bahwa bahwa PustakaAR augmented reality berbasis web untuk perpustakaan layak untuk digunakan secara umum di Perpustakaan Universitas Negeri Malang.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.