Abstract

Rumah Makan Padang Ampera merupakan badan usaha dalam bidang kuliner yang menyajikan makanan khas minang. Selain melayani makan ditempat, Rumah Makan Padang Ampera juga melayani pemesanan katering nasi kotak styrofoam atau nasi kotak kardus. Dalam proses pengelolaan data untuk pemesanan katering di Rumah Makan Padang Ampera, masih dikerjakan secara manual. Seperti, pelanggan harus datang langsung ke tempat untuk mendapatkan informasi menu, harga, dan pesanan yang diinginkan pelanggan. Proses transaksi sebagai bukti pemesanan katering pun masih menggunakan pembuatan nota, pada hal dalam perbulan Rumah Makan Padang Ampera bisa mendapatkan pesanan kurang lebih 100 box sehingga untuk menyimpan pembuktian transaksi akan berantakan. maka harus dikembangkan sebuah sistem yang dapat menyelesaikan pengelolaan data pemesanan katering secara tepat untuk memperbaiki kualitas pengolahan data dan meminimalkan terjadinya kesalahan dari Rumah Makan Padang Ampera. Metode penelitian yang digunakan untuk pengembangan sistem yang akan dibuat adalah metode waterfall, analisis permasalahannya menggunakan Metode PIECES, dan perancangan sistem menggunakan UML (Unified Modeling Language). Hasil dalam penelitian ini yang diharapkan adalah Sistem Informasi Pemesanan Katering di Rumah Makan Padang Ampera Berbasis Web dapat mempermudah pelayanan informasi pemesanan katering bagi pelanggan dan menghasilkan pengelolaan data yang baik serta meminimalkan terjadinya kesalahan.

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call