Abstract

Pada tahun 2020 realisasi pendapatan daerah Kabupaten Kepulauan Anambas adalah yang terendah di Provinsi Kepulauan Riau. Pajak daerah merupakan komponen penting dalam pendapatan daerah. Sekitar 49% penerimaan pajak daerah Kabupaten Kepulauan Anambas berasal dari pajak restoran. Penelitian pajak dan indikator ekonomi makro menggunakan model data series banyak dilakukan pada data tingkat nasional. Penelitian pajak daerah umumnya mengunakan model regresi OLS. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan pajak restoran dan indikator ekonomi makro regional di Kabupaten Kepulauan Anambas menggunakan model analisis data time series. Analisis dilakukan atas data pajak restoran dan indikator makro ekonomi regional, yaitu tingkat inflasi, suku bunga, dan produk domestik regional bruto (PDRB) tahun 2012 - 2019. Berdasarkan uji atas karakter data, model analisis yang paling sesuai adalah vector autoregressive (VAR) pada difference. Hasil uji kausalitas Granger menunjukkan pajak restoran dan tingkat inflasi memiliki hubungan kausal dua arah. Pertumbuhan PDRB dan bunga memiliki hubungan kausal searah terhadap pajak restoran. Pertumbuhan PDRB memiliki hubungan kausal searah terhadap inflasi. Inflasi memiliki hubungan kausal searah terhadap bunga.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.