Abstract

Dalam proses pembelajaran di perguruan tinggi, agar mahasiswa dapat mencapai tujuan belajar yang diharapkan maka dosen harus memiliki strategi-strategi yang efektif dan efisien salah satu contohnya dengan penggunaan media video animasi. Pemanfaatan animasi dalam proses pembelajaran biostastistik di Fakultas Kedokteran Gigi masih jarang dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran Animasi dan gaya belajar mahasiswa terhadap prestasi belajar yang diukur dengan tingkat pengetahuan pada mata kuliah Biostatistik di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Yarsi. Metode yang digunakan penelitian adalah jenis analitik quasi experimental yaitu menguji pengaruh media pembelajaran terhadap hasil belajar dengan membandingkan kelompok perlakuan dengan animasi dengan kelompok kontrol yang hanya menggunakan media berupa visual (kuliah power point) pada sejumlah 45 mahasiswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah diberikan animasi biostatistik ada kenaikan nilai rata-rata ujian yaitu dari 39,78 menjadi 66,22. Hasil uji Wilcoxon test menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai pretest dan posttest mahasiswa setelah mendapatkan intervensi video animasi biostatistik yaitu p= 0,0001 (p<0,05). Variabel jenis kelamin, asal sekolah, dan gaya belajar tidak mempengaruhi rata-rata nilai ujian mahasiswa. Kesimpulan penelitian ini adalah pembelajaran biostatistik dengan video animasi memberikan hasil yang siginifikan terhadap pengetahuan mahasiswa

Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call