Abstract
Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar, di Yogyakarta angka kejadian diabetes melitus berdasarkan diagnosis dokter didapat sebanyak 2,6% dan gejala akan meningkat sesuai bertambahnya umur, namun akan turun mulai umur >65 tahun. Pada pengobatan diabetes melitus ini terdapat beberapa pengobatan dengan obat sintetik dan bahan alam untuk bahan alam salah satunya yaitu Spirulina platensis. Spirulina platensis adalah salah satu mikroalga yang di dalamnya mengandung spektrum alami dari campuran karoten dan pigmen xantofil, dan dengan fikosianin memiliki aktivitas antioksidan, serta Spirulina platensis dapat menunjukan penurunan pada gula darah.
 Jenis penelitian yang dilakukan merupakan penelitian eksperimental. Spirulina platensis dibuat suspensi dengan beberapa macam dosis 36 mg, 72 mg, dan 144 mg. Tikus dibagi 6 kelompok, 5 kelompok diinduksi streptozotosin dengan dosis 45 mg/kgBB hingga tikus mengalami DM ditandai dengan hasil KGD yang tinggi, kemudian di beri suspensi spirulina, di ukur kadar gula pada hari ke 0-28. Setelah itu tikus di ambil darah kemudian dianalisis pengaruh Spirulina platensis terhadap kadar kreatinin dan ureum dalam darah. Hasil dianalisis menggunakan SPSS metode ANOVA dan Post Hoc Test dengan taraf kepercayaan 95%.
 Hasil dari analisis kadar pada berbagai kelompok menunjukan bahwa pada induksi streptozotocin yang diberi perlakuan spirulina plantesis berbagai dosis terdapat perbaikan pada tiap analisis kadar yang didapat, dan juga pada dosis STZ+SP 36 pada tiap analisis dapat memperbaiki kadar analisis. Sedangkan pada hasil histopatologi serta ekspresi insulin pada pankreas dan histologi serta ekspresi glucose transporter 4 serta histopatologi pada ginjal dan hati menunjukan perubahan yang baik pada berbagai kelompok dosis perlakuan terutama pada kelompok STZ+SP 36. Sehingga pada dosis STZ+SP 36 yang menunjukan perubahan yang baik pada penelitian ini.
Talk to us
Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have
Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.