Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk melihat kebutuhan serta potensi Jurusan Teknik Otomotif terhadap model assessment video tutorial sebagai evaluasi pembelajaran dan pencapaian learning target mahasiswa pada praktek matakuliah LEO. Pendidikan vokasi di Indonesia salah satu contoh atau bukti nyata pemerintah Indonesia serius membangun generasi cerdas demi mewujudkan cita-cita bangsa. Mencerdaskan kehidupan bangsa artinya terus melakukan pengembangan-pengembangan mutu pendidikan agar Indonesia tidak tertinggal oleh bangsa lain terutama dibidang pendidikan. Pendidikan vokasi di Indonesia memerlukan tenaga pendidik yang profesional yang mampu mengarahkan peserta didik ke tujuan pembelajaran yang telah ditentukan. Seorang tenaga pendidik yang profesional tentu memahami bahwa proses pembelajaran terdari dari tiga tahapan utama yaitu, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Evaluasi kompetensi mahasiswa terdiri dari 3 komponen yang harus di evaluasi evaluasi, evaluasi kompetensi kognitif, evaluasi kompetensi afektif, dan evaluasi kompetensi psikomotorik. Penelitian yang akan dilakukan menggunakan metode penelitian descriptive, dimana penelitian ini akan mendeskripsikan kebutuhan akan video tutorial sebagai salah satu model untuk mengukur kemampuan psikomotor mahasiswa dalam matakuliah LEO. Dari penelitian deskriptif yang telah dilakukan mengenai analisis kebutuhan Penilaian Psikomotor Berdasarkan Video Tutorial Berlandaskan Manualbook pada Pendidikan Vokasi Guna Meningkatkan Pencapaian Learning Targets dapat dilihat bahwa mahasiswa mata kuliah LEO dalam membuat video tutorial sebagai bahan penilaian kompetensi psikomotor menuai respon yang bagus dari mahasiswa dan dosen. Berdasarkan penelitian ini dapat dilihat bahwa mehasiswa teknik otomotif fakultas teknik universitas negeri padang sangat terbantu dalam proses menilai kemampuan diri sendiri, dan dosen juga bisa menilai kompetensi mahasiswa secara menyeluruh dari tiap-tiap topik yang telah dipelajari atau secara komprehensif.

Highlights

  • Untuk mewujudkan salah satu tujuan bangsa yang tertera dalam pembukaan UUD 1945 diperlukan lembaga pendidikan yang bersifat aktif dan kontributif

  • The purpose of this study is to look at the needs and potential of the Department of Automotive Engineering for the video tutorial assessment model as an evaluation of learning in the psychomotor domain in order to achieve learning targets in Listrik dan Elektronika Otomotif (LEO) course practice

  • Research conducted using descriptive research methods, where this study describes the need for video tutorials as a model for measuring the psychomotor abilities of students in LEO courses

Read more

Summary

PENDAHULUAN

Untuk mewujudkan salah satu tujuan bangsa yang tertera dalam pembukaan UUD 1945 diperlukan lembaga pendidikan yang bersifat aktif dan kontributif. Seorang tenaga pendidik yang profesional tentu memahami bahwa proses pembelajaran terdari dari tiga tahapan utama yaitu, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Dasar pengembangan model penilaian ini adalah dari observasi terhadap beberapa matakuliah di Jurusan Teknik Otomotif FT UNP dan sebuah desertasi mengenai model assessment pembelajaran vokasional pada elearning yang mengadopsi prosedur gall & borg yang kemudian disederhanakan menjadi 5 tahapan yaitu: 1) identifikasi dan analisis kebutuhan, 2) penyusunan model konseptual, 3) validasi dan verivikasi oleh ahli, 4) uji coba dan revisi, 5) implementasi produk [1]. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat kebutuhan serta potensi jurusan teknik otomotif terhadap model assessment video tutorial sebagai evaluasi pembelajaran dan pencapaian learning target mahasiswa pada praktek matakuliah LEO. Prinsipnya hampirsama dengan performance test dan rubric assessment namun penilaian berbasis video tutorial dilakukan tidak dalam pengamatan tangsung dari guru atau dosen, melainkan setiap merekan membuat video tutorial yang dijadikan bahan penilaian oleh guru atau dosen yang mengajar

METODA PENELITIAN
Kemampuan mahasiswa setelah membuat video tutorial
HASIL DAN PEMBAHASAN
KESIMPULAN
Full Text
Published version (Free)

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call