Air merupakan salah satu kebutuhan pokok hidup. Kekurangan air dalam jangka panjang dapat menimbulkan bencana. Kekeringan merupakan salah satu bencana alam yang umumnya terjadi akibat berkurangnya curah hujan dan struktur geologis tanah. Kabupaten Gunung Kidul merupakan daerah yang sering mengalami kekeringan karena struktur geologis tanah yang berupa karst. Penelitian ini bertujuan membahas upaya-upaya yang dilakukan untuk menurunkan risiko terjadinya kekeringan di Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan beberapa upaya yang dapat diterapkan untuk meminimalkan risiko kekeringan yaitu membuat sumur yang sumber airnya berasal dari sungai bawah tanah, memanfaatkan sumber mata air dan membuat penampungan air hujan (PAH).
Read full abstract