Abstract

Film termasuk dalam media komunikasi massa elektronik yang dianggap mampu menjadi media efektif untuk membujuk dan mempersuasi khalayak luas. Film mempengaruhi khalayak melalui tanda-tanda yang dimuculkan dalam tayangan seperti yang terdapat dalam Film Cahaya Cinta Pesantren. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tanda-tanda yang merepresentasi identitas santri dalam film Cahaya Cinta Pesantren. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan analisis semiotika model John Fiske. Hasil penelitian ini adalah adanya representasi identitas santri yang digambarkan melalui kode semiotika John Fiske yakni penampilan, ekspresi, kamera, latar dan tindakan. Selain itu, dalam film ini juga terkandung ideologi subkultur, bahwa santri merupakan sosok yang keluar dari budaya dominan dengan melakukan kegiatan sehari-hari yang lebih mementingkan kehidupan akhirat.

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.