Abstract

Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Demak merupakan lembaga zakat yang memiliki berbagai program, salah satunya zakat produktif yang berfokus pada pengelolaan dana zakat untuk membantu para mustahik dari BAZNAS Kabupaten Demak meningkatkan kesejahteraan melalui bantuan modal usaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh zakat produktif terhadap kesejahteraan mustahik dengan kinerja amil sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melakukan survei melalui kuesioner yang diberikan kepada 158 mustahik penerima bantuan program Zakat Produktif dalam bentuk modal usaha dan bersifat individu dari BAZNAS Kabupaten Demak. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh dengan analisis data menggunakan software SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa zakat produktif dan kinerja amil berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan mustahik. Namun, kinerja amil tidak dapat memoderasi pengaruh zakat produktif terhadap kesejahteraan mustahik. Meskipun demikian, hasil analisis lebih lanjut dengan melakukan split sampel menunjukkan bahwa kinerja amil dapat memperkuat pengaruh zakat produktif terhadap kesejahteraan mustahik ketika diterapkan pada mustahik yang sudah menikah.

Full Text
Paper version not known

Talk to us

Join us for a 30 min session where you can share your feedback and ask us any queries you have

Schedule a call

Disclaimer: All third-party content on this website/platform is and will remain the property of their respective owners and is provided on "as is" basis without any warranties, express or implied. Use of third-party content does not indicate any affiliation, sponsorship with or endorsement by them. Any references to third-party content is to identify the corresponding services and shall be considered fair use under The CopyrightLaw.